Sambut HUT RI dan Hari Jadi Bartim, Pemkab Bersama KSBT Gelar Festival Vokal Solo Dangdut

Advertisements

ASPIRASINEWS, Tamiang Layang – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT. RI) Ke 78 Tahun dan Hari Jadi Barito Timur ke 21 Tahun, Pemerintah Kabupaten Barito Timur (pemkab Bartim) bersama Kreasi Seni Barito Timur (KSBT) menggelar Festival Vokal Solo Dangdut

Pendaftaran Festival Solo Dangdut gratis yang dibuka secara online pada tanggal 25 Juli 2023 sampai dengan 5 Agustus 2023 terbuka untuk umum baik pria maupun wanita dan bebas usia serta pelaksanan Festival Solo Dangdut tersebut akan dimulai pada tanggal 6 agustus 2023 yang digelar di panggung utama Bartim Expo jalan Pati anom ujung kota Tamiang Layang.

Cara format pendaftaran dengan mengirimkan nama lengkap, tempat tanggal lahir, alamat lengkap dan nomor kontak Whatsaap yang dikirimkan ke panitia dengan nomor kontak Whatapp Panitia Festival Solo Dangdut (FSD) 08515696006, setelah mengumpulkan data diri peserta akan dimasukan dalam group Whatsapp untuk mendapatkan informasi dan arahan dari panitia.

Materi perlombaan, wajib bagi peserta mengumpulkan 1 (satu) video saat menyanyikan lagu pilihan tanpa musik dan mengirimkan videonya ke panitia FSD dengan nomor kontak Whatsapp Panitia0851-6693-6006.

Peserta akan diseleksi untuk ditampilkan Kembali secara live dan digiring music yang disediakan panitia di panggung utama Bartim Expo 2023 dan peserta akan dinilai langsung oleh para juri yang keputusannya tidak dapat diganggu gugat untuk memperebutkan juara 1,2,3 dan 4, peserta yang mendapatkan juara tersebut akan ditampilkan kembali di acara puncak Bartim Expo 2023.

Berikut ini Terlampir lagu pilihan Pria :

1. Ikan Didalam Kolam
2. Seratus Kali (Safar KDI)
3. Rindu (Megy Z)
4. Senandung Rembulan (Imam S Arifin)
5. Gadis Malaysia (Yus Yunus)
6. Resesi Dunia (Mara Karma)
7. Sahabat (Soneta)

Lagu Pilihan Wanita
1. Laguku (Erie Susan)
2. Ku Ingin (Rita Sugiarto)
3. Hanya Untukmu (lda Laila)
4. Pecah Seribu (Elvy Sukaesih)
J. Bukan Tak Mampu (Mirnawati)
6. Di Raba-Raba (Vetty Vera)
7. Cinday (Siti Nurhaliza)

Ayo masyarakat Barito Timur segera daftarkan diri anda untuk meraih juara dan mendapatkan hadiah puluhan juta rupiah. (Ahmad Fahrizali)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *